5 Desember 2024

batasnegeri.com

Membangun Indonesia dari Pinggiran

Rektor ISBI Tanah Papua Wayan Rai S

Papua Diundang Memeriahkan Pesta Kesenian Bali

BatasNegeri – Provinsi Papua melalui Institut Seni dan Budaya (ISBI) Tanah Papua dipastikan kembali memeriahkan Pesta Kesenian Bali ke-41, yang dijadwalkan berlangsung selama sebulan penuh (15 Juni s/d 13 Juli 2019), di Taman Budaya, Denpasar, Bali.

Undangan itu, merupakan yang kedua kalinya oleh Pemprov Papua, sehingga momentum itu bakal dimafaatkan bagi tim Papua untuk menampilkan budaya terbaik provinsi tertimur di Indonesia.

Hal demikian disampaikan Rektor Institut Seni dan Budaya (ISBI) Tanah Papua, Prof. Dr. I Wayan Rai S MA di Jayapura.

Dikatakan, dalam pesta Kesenian Bali tahun ini, bakal menampilkan ribuan seniman di dalam maupun di luar negeri. Sehingga kehadiran Provinsi Papua bakal mendapat apresiasai yang tinggi, karena banyak pihak yang tertarik dengan budaya bumi cenderawasih.

Sementara terkait persiapan, ISBI Papua sudah melakukan seleksi kepada sejumlah mahasiswa yang akan memeriahkan pesta kesenian Bali.

“Sehingga bagi duta seni Papua yang terpilih, diharapkan terus melakukan persiapan, sehingga bisa tampil lebih baik. Apalagi Papua mendapat jadwal untuk menunjukan performa di hadapan Presiden Joko Widodo”.

“Sehingga nanti kita akan memanfaatkan meomentum ini pula untuk mempromosikan budaya Papua kepada seniman di dalam maupun di luar negeri. Sehingga secara tidak langsung bisa pula memperkenalkan potensi seni budaya Papua sebagai salah satu daya tarik bagi wisatawan mancanegara,” ucapnya.

Ia tambahkan, pada kesempatan itu ISBI Papua bakal kami akan mempromosikan Papua sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2020.[*]

papua.go.id