4 Juli 2024

batasnegeri.com

Membangun Indonesia dari Pinggiran

Satgaster Pos Halibete Panen Padi Bersama Petani

BatasNegeri – Upaya untuk membantu petani dalam mewujudkan swasembada pangan maupun ketahanan pangan, terus gencar dilakukan oleh para prajurit TNI AD di wilayah perbatasan Indonesia dan Timor Leste.

Seperti halnya yang dilakukan Danpos Halibete I Satgaster Kodim 1605/Belu Pelda Made Mahayasa membantu petani dalam melaksanakan kegiatan panen padi di Dusun Boe, Desa Bauho, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu NTT, Selasa (21/5/2024).

Kegiatan memanen padi ini dilaksanakan secara bergotong royong dengan warga masyarakat Dusun Boe.

Pelda Made Mahayasa mengatakan panen padi ini membuktikan bahwa masyarakat di wilayah perbatasan RI-RDTL mampu memproduksi padi guna mewujudkan swasembada pangan Nasional.

“Panen padi ini merupakan bentuk sumbangsih petani di dalam mewujudkan ketahanan pangan khususnya di wilayah perbatasan” ucap Pelda Made.

Selain itu, keterlibatannya pada kegiatan panen padi di Desa Bauho ini adalah merupakan wujud dukungan Satgaster terhadap program pemerintah di bidang ketahanan pangan yang akan berdampak pada kesejahteraan masyarakat itu sendiri.

“Kedepan semoga petani dapat menambah luas lahan pangan yang ada untuk mendukung swasembada pangan yang berkesinambungan” pungkas Pelda Made.[*]

rri.co.id